Berita Terkini

KPU Kabupaten Tegal Lakukan Kunjungan ke Lapas Kelas IIB Slawi

Slawi- KPU Kabupaten Tegal melakukan kunjungan ke Lapas (Lembaga Pemasyarakatan) Kelas IIB Slawi pada Selasa ( 16/9/2025) Kunjungan dalam rangka koordinasi Kegiatan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) menuju Triwulan III dengan mengupdate data pemilih di Lapas. Data di perbarui dengan mengecek pemilih yang pindah dan pemilih yg belum terdaftar. Langkah ini dilakukan untuk memastikan hak pilih tetap terjaga dan data pemilih semakin valid dan akurat.

Apel Pagi, Sekretaris KPU Kabupaten Tegal Menekankan Seluruh Pengawai untuk Jaga Sikap dan Prilaku di Masyarakat

Slawi- KPU Kabupaten Tegal melaksanakan apel rutin di Halaman Kantor KPU Kabupaten Tegal, Senin (15/09/2025). Bertindak sebagai pembina apel, Yudi R. Priyadi selaku Sekretaris KPU Kabupaten Tegal, dengan Pemimpin Apel Vieta Nila Andriani, Kasubag Parmas dan SDM.. Dalam arahannya, Sekretaris KPU Kabupaten Tegal menyampaikan seluruh pegawai untuk senantiasa menjaga sikap dan perilaku di masyarakat dan kedisiplinan dalam bekerja. Menekankan pentingnya menyelesaikan pekerjaan kantor dengan baik sebelum melakukan aktivitas lain, menyampaikan ijin ke atasan jika ada keperluan ke luar kantor di jam bekerja. Sekretaris KPU Kabupaten Tegal juga menyampaikan agar semua pegawai ikut mensosialisasikan kegiatan kegiatan yang di laksanakan KPU Kabupaten Tegal di masa non tahapan dengan mengajak masyarakat untuk memfolloww akun media sosial KPU kabupaten Tegal. (hms/wm)

KPU Kabupaten Tegal Mengikuti Kegiatan Sosialisasi Anti Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi

Slawi- KPU Kabupaten Tegal mengikuti kegiatan sosialisasi Anti Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi yang diselenggarakan oleh KPU RI bersama KPU Provinsi/KIP Aceh serta KPU/KIP Kabupaten/Kota se-Indonesia dengan menghadirkan Nara sumber dari Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin (08 September 2025), Dalam kesempatan ini, Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin menegaskan bahwa tahapan pemilu merupakan fase yang rawan terhadap praktik korupsi dan gratifikasi. Karena itu, sosialisasi ini penting sebagai pengingat sekaligus penguat komitmen kita bersama. Tujuan dari kegiatan ini adalah memperkuat integritas penyelenggara pemilu serta menumbuhkan kesadaran bahwa setiap bentuk gratifikasi dapat menjadi pintu masuk terjadinya praktik korupsi.

Tingkatkan Tata Kelola Kehumasan dan Pelayanan Informasi Publik, Pesan Dian Anika Sari dalam Apel Pagi

Slawi- KPU Kabupaten Tegal menggelar Apel Pagi pada Senin, 25 Agustus 2025, di lingkungan Kantor KPU Kabupaten Tegal. Bertindak sebagai Pembina Apel adalah Dian Anika Sari (Anggota KPU Kabupaten Tegal, Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM), sementara Lestiana Sigit (Kasubbag Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Hukum) menjadi Pemimpin Apel. Dalam amanatnya, Dian Anika Sari menyampaikan segenap pegawai di lingkungan KPU untuk mengikuti dengan baik kegiatan kegiatan Peningkatan Kapasitas yang dilaksanakan oleh KPU RI maupun KPU Provinsi secara daring sebagai media belajar menambah pengetahuan dan meningkatkan ketrampilan sebagai penyelenggara pemilu. Selain itu Dian Anika Sari juga menyampaikan untuk terus meningkatkan tata kelola kehumasan dan peningkatan pelayanan informasi publik.

Dalam Rangka Pencegahan Kekerasan Seksual KPU Kabupaten Tegal Melakukan Koordinasi dengan Dinas terkait

Slawi- Jaring Informasi Pencegahan Kekerasan Seksual KPU Kabupaten Tegal melakukan kunjungan ke Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk serta Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Tegal, pada Rabu (20/8/2025). Kunjungan dalam rangka silaturahmi dan koordinasi terkait upaya pencegahan kekerasan seksual di lingkungan kerja KPU Kabupaten Tegal. Jaring Informasi Pencegahan Kekerasan seksual Kabupaten/Kota sebagai kepanjangan tangan dari Satgas Pencegahan Kekerasan Seksual KPU Provinsi Jawa Tengah yang salah satu tugasnya melakukan sosialisasi pencegahan kekerasan seksual di lingkungan kerja. KPU Kabupaten Tegal berkomitmen mewujudkan lingkungan kerja yang beretika, aman, saling menghormati dan bebas dari kekerasan seksual. DP3AP2KB Kabupaten Tegal mengapresiasi dan mendukung penuh upaya upaya yang dilakukan dan harapan nya tercipta sinergitas dan kerjasama yang baik antar instansi/lembaga. (hms/wn)

Peluncuran Satgas Pencegahan Kekerasan Seksual

Slawi- KPU Kabupaten Tegal mengikuti kegiatan Peluncuran Satgas Pencegahan Kekerasan Seksual yang dilaksanakan serentak oleh KPU Provinsi Jawa Tengah bersama KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah secara daring, Minggu (17/8/2025) Kegiatan ini dipimpin langsung oleh KPU Provinsi Jawa Tengah sebagai wujud komitmen bersama dalam mewujudkan lingkungan kerja yang beretika, aman serta bebas dari segala bentuk kekerasan seksual. Dalam kegiatan ini juga dikukuhkan jaring informasi pencegah kekerasan seksual di tingkat KPU Kab/Kota. Untuk KPU Kabupaten Tegal terdiri dari Ketua Divisi Sosdiklih,Parmas dan SDM Dian Anika Sari, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Ika Andreias Tuti, Sekertaris KPU Yudi Rolies Priyadi dan Kasubag Parmas dan SDM Vieta Nila Andriani. (hms/wn)